Gejala Kanker Payudara yang Sering Diabaikan

Kanker payudara adalah kanker yang tumbuh di jaringan payudara, dan kanker ini biasanya di derita oleh wanita. Penyakit ini paling ditakuti karena dapat menyebabkan kematian jika terlambat dalam penanganannya. Penyebab kanker payudara belum di ketahui secara pasti terdapat banyak faktor yang bisa mempengaruhi penyakit ini.

Kanker payudara dapat terjadi karena adanya beberapa faktor genetik yang diturunkan dari orangtua kepada anaknya. Faktor genetik yang dimaksud adalah adanya mutasi pada beberapa gen yang berperan penting dalam pembentukan kanker payudara gen yang dimaksud adalah beberapa gen yang bersifat onkogen dan gen yang bersifat mensupresi tumor.

Gejala klinis yang perlu di waspadai yang biasanya terjadi dan sering tak disadari adalah sebagai berikut : 
1. Benjolan pada payudara
2. Keluarnya cairan
3. Rasa gatal, sakit, dan payudara memerah
4. Sakit Punggung bagian atas
5. Adanya perubahan pada puting payudara
6. Berubahnya bentuk dan ukuran salah satu payudara

ketika salah satu ciri diatas terjadi pada anda sebaiknya anda memeriksakan ke dokter agar diketahui lebih dini. Karena mencegah lebih baik daripada mengobati, olahraga yang cukup dan pola hidup sehat dapat meminimalisir terjadinya kanker payudara.
  

0 comments:

Post a Comment